TMMD Lakukan Pembedahan Rumah Warga

Penulis : Penrem 142 / Tatag
Editor   : Muh. Sudirman Al Bukhari


Pangkep - Kegiatan TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-98 Kab. Pangkep Sulawesi Selatan memasuki hari ke 9 sejak tanggal 5 April 2017.

Kegiatan TMMD sendiri langsung diresmikan oleh Bupati Pangkep, dengan sasaran diantaranya pembedahan rumah warga.


Seperti yang terlihat, TMMD melakukan pembedahan rumah ibu Ismawati (51) di Kampung  Tompo Balang kec. Balocci kab. Pangkep.
" Saya mengucapkan terimakasih kepada bapak TNI kodim pangkep yang telah membantu melakukan pembedahan rumah saya", kata Ismawati. Jumat, 14/04/2017.


Adapun slogan dari TMMD yaitu " Dengan Semangat Kemanunggalan TNI dengan Rakyat Kita Percepat Pembangunan di Daerah Guna Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Dalam Rangka Menjaga Keutuhan Wilayah NKRI " (*).

Komentar